Selasa, 16 Oktober 2012

Resep Cara Membuat Opor Ayam Nikmat

Resep cara membuat opor ayam yang nikmat pasti dicari oleh para ibu rumah tangga yang ingin memasak masakan opor ayam, tapi belum punya pengalaman membuatnya. Biasanya opor ayam ini disajikan setiap lebaran sebagai menu sarapan. Tapi, tentu saja ini bukanlah masakan yang khusus disajikan setiap lebran, anda bisa membuatnya setiap hari kapanpun anda mau.

Opor ayam adalah salah satu masakan khas indonesia yang bahan utamanya adalah ayam yang dilumuri dengan santan kental berbumbu berwarna kuning karena ada campuran kunyitnya. Bagi anda yang gemar makan opor ayam, sebaiknya anda mengecek kesehatan anda apakah memiliki riwayat kolesterol tinggi apa tidak karena jika asupan opor ayam ini tidak anda batasi maka bisa menaikkan kadar kolesterol anda.

Okelah, jika anda ingin mencoba membuat opor ayam sendiri di rumah, sebelumnya anda harus memprsiapkan bahan-bahan yang diperlukan sebagai berikut :

Ilustrasi opor ayam
- 1 ekor ayam, potong-potong
- 750 ml santan dari 1 butir kelapa (encer)
- 2 sendok teh gula jawa
- 1 batang serai dimemarkan
- 3 lembar daun jeruk purut
- 4 sendok makan minyak goreng

Bumbu-bumbu yang diperlukan untuk dihaluskan :

- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 1 sendok teh merica bulat
- 1 sendok teh ketumbar
- 1 cm laos/lengkuas
- 2 sendok teh garam
- 2 sendok makan minyak goreng

Langkah-langkah cara membuat opor ayam :

1. Pertama kali anda harus memanaskan minyak goreng dalam wajan dan gorenglah potongan ayam hingga setengah matang lalu tiriskan
2. Setelah itu tumislah bumbu yang sudah anda haluskan sampai tercium bau harum
3. Masukkan santan, gula, serai, serta daun jeruk purut dan masak hingga mendidih
4. Langkah selanjutnya masukkan potongan ayam yang sudah anda goreng sebelumnya dan rebuslah hingga empuk dan kuahnya menjadi kental
5. Opor ayam sudah jadi dan siap untuk dihidangkan

Itulah resep cara membuat opor ayam nikmat yang empuk dengan mudah, selamat mencoba dan semoga berhasil membuat opor ayam yang nikmat dan membuat seluruh anggota keluarga ceria.